LSM Putra Dermayu Bakal Kawal Rotasi - Mutasi Yang Di Janjikan Dirut Perumdam Tirta Darma Ayu
November 23, 2025
INDRAMAYU - PANTURA HEADLINES
Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Putra Dermayu Kabupaten Indramayu Jawa Barat, menyatakan komitmennya untuk mengawal proses rotasi dan mutasi pejabat di lingkungan Perumdam Tirta Darmayu Ayu Kabupaten Indramayu yang sebelumnya dijanjikan oleh Direktur Utama Perumda H. Nurpan, SE., M. Si saat menggelar Konfrensi Pers belum lama ini.
Langkah ini dilakukan sebagai bentuk pengawasan publik agar setiap kebijakan yang diambil tetap transparan, akuntabel, dan berpihak pada kepentingan masyarakat.
Ketua LSM Putra Dermayu Kabupaten Indramayu Abdul Hidayat, SH saat dimintai komentarnya menegaskan bahwa rotasi dan mutasi pejabat bukan sekadar pergantian posisi, melainkan harus menjadi momentum peningkatan kinerja serta pelayanan kepada masyarakat pelanggan.
Abdul Hidayat yang di panggil Dayat, juga mengingatkan agar proses tersebut tidak disalahgunakan untuk kepentingan pribadi maupun kelompok tertentu.
Ketua LSM Putra Dermayu menambahkan, pihaknya akan terus melakukan monitoring dan siap menyampaikan masukan apabila ditemukan indikasi penyimpangan.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap pejabat yang ditempatkan benar-benar memiliki integritas dan mampu menjalankan tugas dengan baik,” ujar Dayat kepada Pantura Headlines Minggu pagi 23 November 2025.
Selain itu, Dayat juga menuturkan masyarakat diharapkan ikut berpartisipasi dengan memberikan informasi maupun kritik konstruktif, sehingga tercipta sinergi antara pemerintah, lembaga, dan warga dalam membangun Perumdam Tirta Darmayu Ayu yang lebih maju.
Dayat menilai bahwa rotasi dan mutasi pejabat di lingkungan Perumdam Tirta Darmayu Ayu harus dilakukan secara objektif, berdasarkan kompetensi dan rekam jejak kinerja.
Hal ini penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap institusi serta memastikan pelayanan publik berjalan maksimal.
Dalam pernyataannya, pria yang pernah berkecimpung di dunia politik ini juga menekankan perlunya keterbukaan informasi kepada publik. Proses rotasi dan mutasi diharapkan tidak dilakukan secara tertutup, melainkan diumumkan secara resmi agar masyarakat mengetahui alasan dan tujuan dari setiap kebijakan yang diambil.
“Transparansi adalah kunci. Dengan adanya keterbukaan, masyarakat bisa ikut mengawasi dan memberikan masukan. Kami tidak ingin ada praktik yang merugikan warga,” tegas Dayat.
Selain itu, Dayat mengingatkan agar pejabat yang baru ditempatkan segera beradaptasi dan menunjukkan komitmen kerja nyata. LSM Putra Dermayu berjanji akan terus mengawal jalannya pemerintahan di Perumdam Tirta Darmayu Ayu, termasuk dengan melakukan evaluasi berkala terhadap kinerja pejabat yang dimutasi.
Terpisah seorang warga Desa Sindang Kabupaten Indramayu yang juga pelanggan Perumda Tirta Darmayu Ayu, Siti Rohmah, menyambut baik langkah pengawasan yang dilakukan LSM Putra Dermayu.
“Kami sebagai warga tentu berharap pejabat yang baru nanti bisa lebih dekat dengan masyarakat dan cepat tanggap terhadap kebutuhan lingkungan,” ujarnya.
Hal senada disampaikan tokoh masyarakat setempat, H. Darto, yang menekankan pentingnya rotasi pejabat dilakukan secara profesional. “Mutasi itu wajar, tapi jangan sampai hanya formalitas. Harus ada peningkatan kualitas pelayanan. Kami mendukung LSM yang mau mengawal agar tidak ada kepentingan pribadi yang bermain,” katanya.
Dengan adanya dukungan dari masyarakat, LSM Putra Dermayu optimistis proses rotasi dan mutasi pejabat di Lingkungan Perumdam Tirta Darmayu Ayu akan berjalan sesuai aturan dan membawa dampak positif bagi warga. (JUJUN/PH)
